Sharing Kegiatan Rutin sebagai Part Time Blogger

by - Tuesday, December 11, 2018




Seperti yang sudah saya sebutkan di tema hari-hari sebelumnya, bahwa saya baru tahun ini mulai ngeblog ‘beneran’, maksudnya yaitu membuat konten blog yang tidak seenaknya seperti blog-blog saya sebelumnya dan lebih memperhatikan bahasa dan pesan yang ingin saya sampaikan.

Saat ini saya punya pekerjaan tetap sebagai desainer, sehingga saya tidak bisa bilang kegiatan blogging saya ini sebagai part time juga, karena sebelum mengikuti challenge ini, saya memang merencanakan hanya membuat blog post seminggu sekali saja.  Ditambah lagi saya masih perlu banyak belajar mengenai blogging.

Namun, sejak BPN mengadakan challenge ini, kehidupan saya berubah (jeng jeng jeng). Yang biasanya saya tidah tahu harus membuat konten seperti apa di minggu ini, maka melalui challenge ini saya jadi tahu ternyata saya bisa juga membuat blog post setiap hari hingga hari ini, sudah selama 20 hari lebih ya. Tidak terasa challenge ini akan berakhir, huhu.

Jadi kali ini saya mau membagikan kegiatan rutin saya sebagai part time blogger sejak challenge ini dimulai. Karena challenge #BPN30DayChallenge2018 ini sudah mengubah sebagian dari kehidupan blogging saya (ciye). Mungkin bisa dijadikan contoh (pede banget bakal ada yang mencontoh kehidupan ngawur saya, hihi) atau sekedar mencobanya di kehidupan sehari-hari.


Pagi hari
Mengecek tema blog hari ini, siapa tahu saya salah baca tema, dan salah buat draft. Mengecek blog dan komentar. Membuka media sosial, siapa tahu ada komentar juga berkaitan dengan blog yang saya share. Dan tidak lupa mengecek email.

Siang hari
Yang saya lakukan biasanya kalau pekerjaan saya sedang longgar pasti saya bisa upload blog post di tengah-tengah kengangguran saya tersebut. Waktu istirahat siang ini bisa saya pakai untuk melanjutkan draft, membuat title picture atau mengepos konten baru untuk hari ini. Sekaligus membagikan teaser di instagram.

Malam hari
Sepulang kerja, setelah melakukan rutinitas, saya mengecek tema untuk esok hari, melengkapi draft, mengecek blog dan komentar. Kemudian biasanya browsing atau sekedar menonton channel favorit yang biasanya updatenya malam hari sebagai pencerahan, hihi.


Kegiatan lain berkaitan dengan blogging :

>> Mengecek postingan lama. Sebenarnya ini sudah saya rencanakan juga sejak awal challenge ini, karena tampaknya format penulisan saya berubah dari sejak post pertama, dan beberapa typo harus dibetulkan, serta mengecek link yang saya pakai, siapa tahu ada yang sudah kadaluarsa.
>> Mengumpulkan stock photos. Foto-foto yang disediakan free oleh penyedia foto online juga sering saya simpan untuk kebutuhan di masa mendatang. Yang sekiranya masih nyambung dengan  blog saya.
>> Membuat list konten blog. Biasanya saya lakukan ini di kertas yang saya temukan, random Maka dari itu kadang dompet saya penuh kertas bertuliskan ide blog dadakan yang tiba-tiba saya temukan, huhu. Selanjutnya saya pindahkan ke buku catatan di rumah. Meski tidak semua terpakai dalam waktu dekat, pasti akan berguna di masa depan.
>> Mengedit foto. Jika foto yang digunakan adalah foto yang saya ambil sendiri, saya perlu mengeditnya, seperti cropping, adjusting brightness, maupun sekedar menambah tulisan.
>> Meninggalkan komentar di blog. Meski hal ini jarang saya lakukan karena saya sering tidak tahu harus berkomentar apa, tapi saya usahakan untuk meninggalkan komentar di blog yang telah saya baca, kali ini untuk menghargai penulis yang sudah membagikan ilmu dan pengalamannya.


Sejak mengikuti challenge ini, setiap hari saya jadi punya tujuan hidup (ihi) dan gambaran satu hal yang harus saya selesaikan esok harinya sesuai tema. Sepertinya saya harus terus menantang diri sendiri untuk membuat postingan blog untuk periode tertentu setelah challenge ini berakhir ya. 



Title picture edited by Lailin Star
Background photo by Oli Dale

You May Also Like

0 comments

Comment moderation is on. Send your comments using Google account or blog URL, so that I can visit your blog next time :) Thank you

This Blog is protected by DMCA.com
DMCA.com for Blogger blogs